Rabu, 21 Desember 2011

[inti-net] Jahit Mulut, Paramedis PMI Rawat Suku Anak Dalam

 

Jahit Mulut
Paramedis PMI Rawat Suku Anak Dalam
Edna C Pattisina | Agus Mulyadi

KOMPAS/IWAN SETIYAWAN Sebagian dari 18 warga Pulau Padang, Kabupaten Kepulauan Meranti, Riau, yang berunjuk rasa dengan menjahit mulut di depan Gedung MPR/DPR/DPD, Jakarta, Selasa (20/12/2011).

JAKARTA, KOMPAS.com - Enam paramedis dari Palang Merah Indonesia (PMI) mendatangi kelompok Suku Anak Dalam, dari Pulau Padang, Riau, Rabu (21/12/2011) malam ini sekitar pukul 22.00. Kelompok itu hampir dua minggu ini bermalam di depan gedung DPR RI,

Mereka memeriksa kondisi para petani, termasuk Busroh (47) dan Purwati (47), yang kondisinya sempat turun tadi malam.

Ari Purnama, salah seorang paramedis PMI, menyatakan telah melakukan pertolongan darurat. Secara umum kondisi warga Pulau Padang itu lemah dan banyak yang pusing.

Apalagi mereka yang mulutnya dijahit kekurangan nutrisi. Sejak menjahit mulutnya sendiri sebagai protes atas keluarnya izin operasi hutan tanaman industri, warga hanya minum susu dan sari kacang hijau. "Mereka juga kena angin malam," kata Ari.

Ia mengatakan, usai pemeriksaan, PMI memberikan obat-obat untuk pusing dan maag. PMI datang dengan dua ambulans. Namun, ternyata tidak ada warga yang perlu dibawa.

Sementara Binbin Firman, koordinator aksi, mengatakan, kondisi Busroh dan Purwati telah membaik. Dua warga yang lain yaitu Husni dan Ucok sempat dirawat di rumah sakit, kemarin.

"Pak Husni sudah 70 tahun. Ucok sempat masuk UGD, sekarang sudah di sini lagi," kata Binbin.

Suku Anak Dalam (SAD) mempersoalkan masalah Hak Guna Usaha (HGU) PT Bangun Desa Utama/BDU (kemudian menjadi PT Asiatik Persada) yang mencakup 3.614 hektar tanah adat SAD 113.

Warga menunggu janji Badan Pertanahan Nasional (BPN) yang akan menyelesaikan masalah itu. Mereka berharap tanah adat SAD yang saat ini masih ditempati 63 keluarga, tetap menjadi milik mereka.

http://jakartapost.blogspot.com/
http://lowongannet.blogspot.com/
http://iklanbarisbisnis.blogspot.com/
http://indonesiaheraldnews.blogspot.com/
http://jakartaonlinenews.blogspot.com/
http://mitrabisnisnetworks.blogspot.com/

__._,_.___
Recent Activity:
Untuk bergabung di milis INTI-net, kirim email ke : inti-net-subscribe@yahoogroups.com

Kunjungi situs INTI-net   
http://groups.yahoo.com/group/inti-net

Kunjungi Blog INTI-net
http://tionghoanet.blogspot.com/
Subscribe our Feeds :
http://feeds.feedburner.com/Tionghoanet

*Mohon tidak menyinggung perasaan, bebas tapi sopan, tidak memposting iklan*
MARKETPLACE

Stay on top of your group activity without leaving the page you're on - Get the Yahoo! Toolbar now.

.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar