Jumat, 17 Agustus 2012

Re: [M_S] Do'a do'a yang bertentangan dengan Al Qur'an dan Hadits

 

Ma'af saya hanya sebatas menyampaikan beberapa ayat-ayat Al Qur'an dan Hadits Shahih, terserah bagi masing-masing individu, mau beriman kepada ayat-ayat Al Qur'an dan Hadits Shahih atau tidak itu hak masing-masing orang.
 
Bukankah Rasulullah s.a.w. berwasiat: "Barangsiapa berpegang kepada Al Qur'an dan Hadits-Ku, maka akan selamat dunia dan akhirat."
 
Sekali lagi terserah anda, saya hanya sebatas mengutip dari Al Qur'an dan Hadits shahih.
Bisa di cek sendiri di Al Qur'an dan Hadits Shahih Muslim dari sumber aslinya.
Al Qur'an tidak perlu diperdebatkan. Wasalam. Sukarman.

--- Pada Sab, 18/8/12, Anjar Nugroho SB <njr_nugroho@yahoo.com> menulis:

Dari: Anjar Nugroho SB <njr_nugroho@yahoo.com>
Judul: Re: [M_S] Do'a do'a yang bertentangan dengan Al Qur'an dan Hadits
Kepada: Muhammadiyah_Society@yahoogroups.com
Tanggal: Sabtu, 18 Agustus, 2012, 12:48 AM

 
Ikhtiar untuk mengembangan ilmu kedokteran atau ilmu ekonomi (syari'ah sekalipun) menjadi sia2 belaka, saat umur dan rizqi manusia sdh ditetapkan secara qodrati.

Sent from my BlackBerry®
powered by Sinyal Kuat INDOSAT

From: sukarman ex_petrosea <sukarman_psi@yahoo.com>
Sender: Muhammadiyah_Society@yahoogroups.com
Date: Fri, 17 Aug 2012 20:41:16 +0800 (SGT)
To: nugon19<nugon19@yahoo.com>; "Muhammadiyah Society"<Muhammadiyah_Society@yahoogroups.com>
ReplyTo: Muhammadiyah_Society@yahoogroups.com
Subject: [M_S] Do'a do'a yang bertentangan dengan Al Qur'an dan Hadits

 

DO'A DO'A YANG BERTENTANGAN DENGAN AL QUR'AN DAN HADITS SHAHIH APAKAH BISA DITERIMA? APAKAH DIANGGAP BAGUS?

 

Assalamu'alaikum wr wb.

1.- wa ummuruhum thowiilan = panjangkanlah umurnya.

2.- war zuqhum waasi'an = luaskan /lapangkan rezkinya.

 

PENJELASAN

1).- wa ummuruhum thowiilan = panjangkanlah umurnya

Do'a ini bertentangan dengan Peringatan Allah SWT  (Al Qur'an), apakah bisa diterima do'anya?

 

1a).-Dan belanjakanlah sebagian dari apa yang telah Kami berikan kepadamu sebelum datang kematian kepada salah seorang di antara kamu; lalu ia berkata: "Ya Tuhanku, mengapa Engkau tidak menangguhkan (kematian) ku sampai waktu yang dekat, yang menyebabkan aku dapat bersedekah dan aku termasuk orang-orang yang saleh?" Dan Allah sekali-kali tidak akan menangguhkan (kematian) seseorang apabila datang waktu kematiannya. Dan Allah Maha Mengetahui apa yang kamu kerjakan. Qs.Al Munaafiquun (63): 10,11

 

1b).-Dan sekali-kali tidak dipanjangkan umur seorang yang berumur panjang dan tidak pula dikurangi umurnya, melainkan (sudah ditetapkan) dalam Kitab (Lohmahfuz).  Sesungguhnya yang demikian itu bagi Allah adalah mudah. Qs.Fathir (35): 11

 

1c).- Tidak (dapat) sesuatu umat pun mendahului ajalnya, dan tidak (dapat pula) mereka terlambat (dari ajalnya itu). Qs.Al Mu'minuu (23): 43

 

1d).-Tidak ada suatu umat pun yang dapat mendahului ajalnya, dan tidak (pula) dapat mengundurkan (nya). Qs.Al Hijr (15):5

 

Ajal (kematian) sudah ditentukan waktunya, tidak bisa dirubah-rubah sekalipun dengan do'a.

a).-Dialah Yang menciptakan kamu dari tanah, sesudah itu ditentukannya ajal (kematianmu), dan ada lagi suatu ajal yang ditentukan (untuk berbangkit) yang ada pada sisi-Nya (yang Dia sendirilah mengetahuinya), kemudian kamu masih ragu-ragu (tentang berbangkit itu). Qs.Al An-Am (6): 2

 

b).- Kami telah menentukan kematian di antara kamu. Qs.Waaqi'ah (56): 60

 

2.-WAR ZUQHUN WAASI'AN = LUASKAN / LAPANGKAN REZKINYA

DO'A-DOA YANG BERLAWAN DENGAN AL QUR'AN DAN HADITS YANG SHAHIH

Dari 'Abdullah r.a., katanya: "Pada waktu Ummu Habibah, istri Nabi s.a.w. mendoa: "Wahai, Allah! Panjangkanlah usiaku bersama-sama dengan suamiku Rasulullah s.a.w., dan dengan bapakku Abu Sufyan, dan dengan saudaraku Mu'awiyah." Maka bersabda Nabi s.a.w., "Engkau memohon ajal yang sudah pasti (tak dapat diubah), memohon jumlah hari yang sudah ditetapkan hitungannya, serta rezeki yang sudah dibagi-bagi, yang tak dapat disegerakan sebelum tiba waktunya, dan tak dapat diundur sedikit juapun dari waktu yang telah ditetapkan semula. Seandainya engkau mohon kepada Allah Ta'ala perlindungan dari siksa neraka atau siksa kubur, itu lebih baik dan lebih bagus." HSM.2286

 

Dari Abu Hurairah r.a., katanya: Saya mendengar Rasulullah s.a.w., bersabda: "Siapa yang ingin rezekinya dibanyakkan dan umurnya dipanjangkan, hendaklah ia menghubungkan tali silaturrahmi." HSB.1695.

 

Kesimpulannya:

Kedua hadits tersebut di atas tidak mungkin keduanya benar, pasti ada yang palsu, yang palsu adalah yang berlawanan dengan ayat-ayat Al Qur'an. Saya yaqin, tidak mungkin Rasulullah s.a.w. plin-plan!

 

Semoga bermanfaat bagi yang membaca dan yang mengamalkannya.

Wassalamu'alaikum wr wb. Sukarman.

__._,_.___
Recent Activity:
----------------------------------------------------------------------
"Muhammadiyah ini lain dengan Muhammadiyah yang akan datang. Maka teruslah
kamu bersekolah, menuntut ilmu pengetahuan dimana saja. Jadilah guru kembali
pada Muhammadiyah. Jadilah dokter, kembali kepada Muhammadiyah. Jadilah
Meester, insinyur dan lain-lain, dan kembalilah kepada Muhammadiyah"
(K.H. Ahmad Dahlan).

----------------------------------------------------------------------
Salurkan ZAKAT, INFAQ dan SHODAQOH anda melalui LAZIS
MUHAMMADIYAH

No. Rekening atas nama LAZIS Muhammadiyah
1. Bank BCA Central Cikini
    (zakat) 8780040077 - (infaq) 8780040051
2. BNI Syariah Cab. Jakarta Selatan
    (zakat) 00.91539400 -   (infaq) 00.91539411
3. Bank Syariah Mandiri (BSM) Cab. Thamrin
    ( Zakat) 009.0033333 -  (Infaq) 009.00666666
4. Bank Niaga Syariah
    (zakat) 520.01.00186.00.0 - (infaq) 520.01.00187.00.6
5. Bank Muamalat Indonesia Arthaloka
    (Zakat) 301.0054715
6. Bank Persyarikatan Pusat
   (zakat) 3001111110 -  (infaq) 3001112210
7. Bank Syariah Platinum Thamrin
    (zakat) 2.700.002888 -  (infaq) 2.700.002929
8. BRI cab. Cut Meutia
    (zakat) 0230-01.001403.30-9 -    (infaq) 0230-01.001404.30-5

Bantuan Kemanusiaan dan Bencana:
BNI Syariah no.rekening: 00.91539444

DONASI MELALUI SMS
a. Jadikan jum'at sebagai momentum kepedulian,
salurkan donasi anda, ketik: LM(spasi)JUMATPEDULI kirim ke 7505

b. Bantuan kemanusiaan  ketik: LM(spasi)ACK kirim ke 7505

Nilai donasi Rp. 5000, semua operator,belum termasuk PPN

email: lazis@muhammadiyah.or.id
website : www.lazismu.org
.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar