Selasa, 14 Agustus 2012

[babadbali] Sepuluh Ekor Sapi Tewas Diterkam Binatang Misterius

 

http://www.balipost.co.id/mediadetail.php?module=detailberita&kid=2&id=68437

15 Agustus 2012 | BP

Sepuluh Ekor Sapi Tewas Diterkam Binatang Misterius
Tabanan (Bali Post)-

Peristiwa misterius muncul di Banjar Gulingan, Desa Antosari, Selemadeg Barat (Selbar). Sebanyak 10 ekor sapi milik warga setempat tewas digigit binatang misterius. Kejadian ini sudah berlangsung sejak beberapa minggu terakhir. Warga pun dilanda keresahan. Yang aneh, seluruh ternak yang mati terdapat bekas gigitan di leher dan bagian perut.

Terakhir, tiga ekor sapi tewas sekaligus, Minggu (12/8) lalu. Masing-masing milik Ni Made Lastri dan Ketut Raka, ketiganya baru berumur dua dan empat bulan. Para korban baru melihat ternaknya tewas ketika pagi hari. Mereka terkejut saat melihat ternaknya menjadi bangkai. Setelah diperiksa ditemukan luka bekas gigitan di leher. Anehnya lagi, hati ketiga ternak tersebut sudah raib, sedang bagian tubuh lainnya masih utuh. ''Warga kami sudah resah dan trauma. Kasus kematian ternak akibat gigitan binatang misterius makin marak,'' kata Klian Banjar Gulingan, Wayan Sudirta, Selasa (14/8) kemarin. Kejadian aneh ini sudah berlangsung hampir tiga bulan lalu. Total korban mencapai 10 ekor ternak. Rata-rata, ternak sapi kecil yang menjadi korban.

Yang membuat warga trauma, kasus terkaman binatang misterius itu terjadi beruntun. Dalam semalam, bisa mencapai lebih dari dua ekor. Janggalnya, ternak yang tewas selalu mengalami luka yang sama. Perut robek dan hatinya raib, serta luka bekas terkaman di bagian leher. Menurut Sudirta, warga kurang percaya jika pelakunya adalah anjing biasa. Salah satu warga sempat memergoki binantang yang menerkam ternak warga. Bentuknya mirip srigala dengan mulut runcing, telinga lebar dan warna kulitnya ada yang merah, putih serta belang. ''Warga banyak yang tak percaya kalau pelakunya anjing biasa,'' kata Sudirta. Apalagi, kasus sebelumnya tidak pernah terjadi.

Warga berencana melakukan perburuan binatang buas yang dicurigai pemakan ternak warga. Warga menduga, binatang mirip srigala ini berkeliaran di sekitar kebun warga. ''Kami sudah berkoordinasi dengan Dinas Peternakan, nanti akan dicarikan jadwal perburuan,'' kata Sudirta. Harapannya, binatang misterius itu segera tertangkap.

Salah satu pemilik ternak, Ketut Raka mengaku, ternaknya ditemukan tewas tak jauh dari kandang. Kondisinya masih utuh, hanya bagian perut dan leher yang terluka. ''Kok yang dimakan hanya bagian dalam perut, tubuh lainnya masih utuh,'' katanya. Bangkai anak sapi tersebut akhirnya dikubur. Sedang ternak yang masih tersisa terpaksa dijual karena takut mati diterkam lagi. Akibat peristiwa ini, dia merugi Rp 2 juta. Sejumlah warga juga ikut menjual ternak sapinya karena khawatir ikut menjadi korban. (kmb30)

 

.

__._,_.___
Recent Activity:
Untuk menghentikan keanggotaan, mohon kirimkan email kosong kepada:
babadbali-unsubscribe@yahoogroups.com

.

__,_._,___

Tidak ada komentar:

Posting Komentar